sumber gambar: wonderfulengineering
USB Implementers Forum (USB-IF), baru saja menyelesaikan rancangan sistem USB 4 yang bakal memiliki kecepatan transfer data sangat tinggi. Meski spesifikasinya sudah rampung, USB4 diprediksi baru akan dapat diimplementasikan pada 2020 mendatang.
Menurut USB-IF, USB 4 menjanjikan kecepatan transfer data dua kali lebih cepat dari USB 3.2 dengan angka mencapai 20 hingga 40 Gbps.
Kemampuan transfer data super cepat ini diperoleh karena USB 4 dibuat dengan menggunakan basis Thunderbolt 3, setelah Intel memberikan akses teknologi Thunderbolt tersebut kepada USB Promoter Group.
Nantinya kemampuan USB 4 akan dapat dimanfaatkan untuk pekerjaan yang membutuhkan kecepatan data tinggi seperti menghubungkan dua monitor 4K sekaligus.
Kendati demikian, USB-IF menilai implementasi USB4 belum akan terjadi dalam waktu dekat. Produk-produk yang menggunakan USB4 diprediksi baru akan memasuki pasar setidaknya awal 2020 mendatang.
Dirangkum dari KompasTekno (5/9/2019), USB-IF pun meramalkan bahwa implementasi USB4 pada perangkat keras seperti motherboard, casing PC dan laptop akan membutuhkan waktu relatif lama.
Pasalnya, sampai saat ini masih banyak perangkat yang menggunakan USB 3.0 sebagai port andalan. Sementara, port USB 3.2 atau USB-C biasanya hanya disediakan dalam jumlah yang lebih sedikit ketimbang USB 3.0 dalam satu perangkat.
USB 4 sendiri akan membawa sejumlah peningkatan yang signifikan ketimbang versi sebelumnya. Selain peningkatan kecepatan transfer, USB 4 akan memiliki kemampuan display yang lebih baik. USB 4 juga diperkirakan akan dapat mengalirkan daya hingga 100 watt.
Sumber: Kompasiana
0 Comments: